Jumat, 02 Januari 2015

Mengenal Rasi Bintang dan Galaxy

Ilmu Pengetahuan Alam pun juga membahas sebuah teori tentang Galaxy dan Rasi Bintang yang tergolong tatanan tata surya. Dalam Ilmu Pengetahuan Alam pada materi Bumi dan Tata Surya dijelaskan bahwa galaxy adalah benda-benda langit yang saling mengikat serta bergerak secara teratur dan membentuk sebuah kelompok raksasa. 

Mengenal Rasi Bintang dan Galaxy

Macam-macam galaxy yang ada didalam jagat raya ini yang sering kita tahu diantaranya adalah 
1. Galaxy Bimasakti (Milky Way) adalah galaxy dimana kita menempatinya. 
2. Galaxy Andromeda 
3. Galaxi Awan Magellan Besar
4. Galaxi NGC (New General Catalog)

Sedangkan Rasi Bintang sendiri adalah kumpulan dari bintang-bintang yang tampak atau terlihat berdekatan dan digabung-gabungkan sehingga terbentuk sebuah susunan dan diberi nama rasi bintang. Ada beberapa rasi bintang yang digunakan oleh para nelayan, atau petualang sebagai penunjuk arah mata angin. 

Rasi-rasi bintang tersebut diantaranya sebagai berikut. 
1. Rasi Bintang Biduk atau Pedati atau nama lainnya Beruang Besar adalah sebuah rasi bintang yang dipakai sebagai penunjuk arah mata angin utara. 
2. Rasi Bintang Kalajengking adalah rasi bintang yang digunakan manusia sebagai petunjuk arah tenggara. 
3. Rasi Bintang Pari atau Gubuk Penceng, adalah rasi bintang yang dipakai manusia sebagai petunjuk arah selatan
4. Rasi Bintang Waluku atau Orion yaitu rasi bintang yang terletak di langit sebelah barat hingga ke timur. 

Kamis, 01 Januari 2015

Mengenal Tata Surya

Dalam pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam kita akan mempelajari berbagai macam aspek kehidupan di alam semesta baik di bumi maupun di langit. Tata surya misalnya. Pada kesempatan kita kali ini. Mari kita bahas Benda-benda diatas langit. Salah satu materi yang akan kita ambil kali ini adalah materi mengenai tata surya.

Mengenal Tata Surya

Tata surya adalah sebuah ilmu atau teori yang mempelajari tentang susunan matahari dan benda-benda langit yang mengelilinginya. Teori yang mempelajari tentang tata surya dibedakan menjadi dua yang diantaranya sebagai berikut. 

a. Teori Geosentris
Teori Geosentris ini diperkenalkan oleh seorang tokoh besar bernama Claudius Ptolomeus yang adalah seorang ahli perbintangan pada masa Yunani kuno. Tata surya menurut teori Geosentris menjelaskan bahwa bumi adalah pusat dari tata surya, sehingga benda-benda langit lainnya, termasuk bulan, matahari, bintang, bergerak mengelilingi bumi. 

b. Teori Heliosentris 
Teori Heliosentris diperkenalkan oleh seorang astronom di Polandia yang bernama Nicolaus Copernikus. Dimana tata surya menurut teori Heliosentris ini menyatakan bahwa pusat dari tata surya adalah matahari, dan benda-benda langit termasuk bumi bergerak mengelilingi matahari. 


Rabu, 31 Desember 2014

Macam Terbentuknya Suatu Negara Secara Faktual

Dalam Ilmu Pendidikan Kewarganegaraan, Sebuah negara tidak bisa terbentuk dengan sendirinya, Terjadi atau terbentuknya suatu negara dapat melalui proses pertumbuhan, Terjadi secara faktual atau fakta sejarah seperti yang akan kita pelajari sekarang, dan secara teoritis yang akan kita bahas selanjutnya. 
Macam Terbentuknya Suatu Negara Secara Faktual

Terjadinya suatu negara secara faktual atau fakta sejarah dapat kita lihat pada berbagai momen atau kejadian seperti berikut. 

Proklamasi (Proclamation) 
Proklamasi ini terjadi ketika penduduk pribumi dari satu wilayah tertentu yang telah diduduki oleh bangsa lain mengadakan suatu perjuangan atau perlawanan dan berhasil merebut kembali wilayah yang telah dijajah dan menyatakan kemerdekaan. misalnya kemerdekaan negara Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945 dari penjajahan negara Belanda dan Jepang. 

Pendudukan (Occupatie)
Occupatie atau pendudukan ini terjadi ketika suatu wilayah yang tidak bertuan dan belum dikuasai oleh siapapun, kemudian diduduki dan dikuasai oleh suatu suku atau kelompok tertentu.  misalnya Liberia yang telah dikuasai oleh budak-budak dari negro dan merdeka pada tahun 1847. 

Pemisahan (Separatise) 
Pemisahan ini terjadi apabila suatu wilayah atau negara memisahkan diri dari negara yang dulunya menguasainya, dan kemudian menyatakan kemerdekaan sendiri. misalnya Negara Belgia yang memisahkan diri dari Belanda pada tahun 1939, Negara Banglandesh yang memisahkan diri dengan Negara Pakistan, dan Timo Timur ygn memisahkan diri dari Negara Indonesia pada tahun 1998

Penarikan (Accesie)
Accesie atau penarikan terjadi karena akibat penarikan lumpur sungai atau timbul dari dasar laut atau disebut dengan delta, Kemudian wilayah ini dihuni oleh sekelompok manusia sehingga terbentuklah suatu negara. Misalnya negara Mesir terbentuk dari delta sungai Nil. 

Penyerahan (Cessie)
Penyerahan ini terjadi setelah suatu wilayah diserahkan kepada negara lain dengan dan berdasarkan suatu perjanjian tertentu yang ditandatangani oleh kedua belah pihak. misalnya Wilayah Schleswig yang diserahkan Austria kepada Prusia atau Jerman dikarenakan Austria kalah dalam Perang Dunia 1

Peleburan (Fusi)
Fusi atau peleburan ini terjadi oleh beberapa negara kecil yang mendiami suatu wilayah telah yang mengadakan sebuah perjanjian untuk saling bersatu atau melebur menjadi negara baru. misalnya bersatunya  Negara Jerman Barat dan Jerman Timur pada tahun 1990. 

Pembentukan baru (Innovation)
Pembentukan baru ini ada dikarenakan munculnya suatu negara yang baru diatas wilayah suatu negara yang pecah serta lenyap karena beberapa hal. Misal pembentukan baru ini lenyapnya negara Uni Sovet, kemudian munculnya negara-negara baru seperti Cechnya, Rusia, dan Uzbekistan. contoh lain seperti Negara Kolombia yang pecah, kemudian muncul negara baru dengan nama Venezuela dan Kolombia Baru. 

Pencaplokan atau Penguasaan (Anexatie) 
Pencaplokan ini terjadi apabila suatu negara berdiri pada suatu wilayah yang dikuasai (dicaplok) oleh bangsa lain tanpa reaksi yang berarti sama sekali. misalnya pembentukan engara Israel pada tahun 1948 yang wilayahnya banyak mencaplok daerah Palestina, daerah Suriah,  Mesir dan Yordania.

Selasa, 30 Desember 2014

Proses Terbentuknya Suatu Negara

Didalam pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan khususnya pada materi hakikat negara, kita akan menyinggung masalah mengenai bagaimana suatu negara dapat terbentuk. Suatu negara dapat terbentuk karena beberapa faktor yang mendukung. Salah satu faktor yang membuat suatu negara terbentuk adalah proses pertumbuhan yang dibagi menjadi dua. Terjadinya negara secara primer dan Terjadinya negara secara skunder. Nah berikut akan kita ulas lebih dalam. 

Proses Terbentuknya Suatu Negara

Terjadinya suatu negara secara primer melalui beberapa tahap yang diantaranya adalah sebagai berikut.

Persekutuan masyarakat atau Suku (Genotschaft)
Awal kehidupan seorang manusia dimulai dari keluarganya. Dimana keluarga yang berkembang akan membentuk kelompok masyarakat atau suku. Dalam kelompok ini , berlaku adat-istiadat atau peraturan-peraturan yang merupakan kesepakatan bersama dan kemudian berkembang dan menjadi lebih banyak karena faktor alami atau penaklukan antar suku. 

Kerajaan (rijk)
Seorang kepala suku yang awalnya hanya berkuasa dalam lingkup masyarakatnya saja kemudian mengadakan sebuah ekspansi dengan menaklukkan daerah-daerah lain. Status kepala suku ini berubah menjadi raja dengan wilayah yang semakin besar ruang lingkupnya atau luas serta dengannya rakyat yang semakin besar dalam bentuk kerajaan. 

Negara nasional 
Mulanya negara nasional ini diperintah oleh seorang raja yang berkuasa secara absolut dan sistem pemerintahannya pun tersentralisasi. Semua rakyat dipaksa harus mematuhi kehendak serta perintah dari sang raja. 

Negara Demokrasi 
Sekelompok rakyat yang lama kelamaan memiliki kesadaran akan kebangsaan dan tidak ingin diperintah oleh raja yang absolut. Secara bertahap, keinginan rakyat tumbuh untuk menentukan pemerintahan serta pimpinannya sendiri yang dianggap mampu mewujudkan aspirasi mereka. 

Sedangkan terjadinya negara secara sekunder ini terbentuk karena adanya pendapat terjadinya negara yang secara sekunder dengan memiliki anggapan bahwa negara telah ada. Akan tetapi, karena adanya revolusi, penaklukan, dan intervensi maka muncullah negara yang menggantikan negara tersebut. 

Senin, 29 Desember 2014

Unsur Memaksa dan Memonopoli Hakikat Negara

Unsur Memaksa dan Memonopoli Hakikat Negara
Di modul Pendidikan Kewarganegaraan kita mengenal berbagai macam pengetahuan tentang negara, Pengetahuan itu diantaranya adalah tentang fungsi dan tujuan negara, pengertian bangsa dan unsur terbentuknya bangsa, pengertian negara dan unsur terbentuknya negara dan masih banyak lagi. Disini saya ingin mengambil satu hal sebagai ulasan materi kita saat ini. Materi yang kita ambil saat ini adalah mengenai hakikat negara. Menurut Mirriam Budiarjo, setiap negara memiliki sifat yang menjadi hakikat negaranya seperti berikut:


1. Memaksa 
Negara memiliki kekuasaan dalam hakikat negara, untuk memakai kekerasan fisik yang dinilai sah supaya peraturan perundang-undangan dapat ditaati , ketertiban dalam masyarakat pun dapat tercapai, serta anarki dalam sekelompok masyarakat dapat dicegah

2. Monopoli
Di dalam hakikat negara, Negara tentu memiliki monopoli dalam penerapan tujuan bersama dari dan untuk masyarakat. Dalam hal ini negara harus menyatakan bahwa suatu aliran kepercayaan atau dalam konteks ini aliran politik tertentu dilarang hidup dan disebarluaskan karena dianggap bertentangan dengan tujuan dari kelompok masyarakat. 

3. Mencakup Semua
Semua peraturan perundang-undangan dalam hakikat negara (misalnya keharusan membayar pajak) berlaku untuk semua orang tanpa batas dan tanpa terkecuali. 

Minggu, 28 Desember 2014

Sejarah Ditemukannya Tisu Toilet

Sejarah Ditemukannya Tisu Toilet
Tisu adalah hal yang tidak asing lagi bagi kita. Khususnya tisu toilet yang hampir disetiap toilet pada tempat-tempat yang berkelas selalu tersedia untuk membantu urusan buang air. Lantas bagaimanakah awal tisu toilet ini ditemukan? bagaimana sejarah penemuan tisu tersebut? dan Siapa penemu tisu pertama kali ? berikut ulasannya.

Toilet paper atau tisu toilet sudah digunakan di Cina sejak abad ke-14 serta dibuat dalam ukuran 2x3 inci. Di lain tempat manusia menggunakan apapun yang tersedia oleh alam untuk membantu urusan buang air. Sebelum ditemukannya tisu toilet manusia Mempergunakan daun, kulit kerang, serta kulit jagung sebagai pilihan yang sangat wajar. Berbeda dengan Bangsa Romawi, Bangsa ini saat itu menggunakan spons yang dipasang pada ujung tongkat yang telah direndam di air garam. Sedangkan dibeberapa tempat kebudayaan tangan kiri memiliki tugas membersihkan daerah-daerah pembuangan yang menjadikan tangan kiri mendapatkan stigma sebagai sesuatu yang kurang baik hingga saat ini.

Hingga pada abad ke sembilan belas, Bangsa Amerika memilih untuk menggunakan bahan bacaan yang sudah tidak terpakai. Belum jelas juga apakah ini menjadi alasan mengapa bangsa amerika selalu membawa bahan bacaan saat hendak menuju toilet.

Berdasarkan sejarah kertas tisu toilet pertama kali muncul pada tahun 1857, ditemukan dan dibuat oleh Joseph Gayetty. di tahun 1879, Scott Paper Company ini dibangun oleh Edward dan Clerence Scott yang adalah pasangan kakak beradik. Perusahaan mereka menjual tisu toilet dalam gulungan tanpa perforasi. Hingga pada tahun 1885 gulungan tisu toilet dengan perforasi diperjualbelikan oleh Albany Perforated Wrapping Paper Company.

Sabtu, 27 Desember 2014

Sejarah Rokok Di Dunia

Rokok sudah tidak lagi asing di telinga orang Indonesia. Melihat sejarah jumlah perokok didunia pada tahun 2008 WHO melansirkan bahwa Indonesia merupakan negara dengan jumlah perokok terbanyak didunia setelah cina dan India. Apabila kita melihat sudut jumlah rokok yang dihabiskan atau dikosumsi, konsumen terbesar didunia setelah Cina, Rusia, Amerika Serikat, dan Jepang di tahun 2007.

Sejarah Rokok Di Dunia

Di Indonesia hasil Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) tahun 2010 menunjukkan angka satu dari tiga orang di Indonesia adalah seorang perokok. Prevelensi kelompoknya pada usia di atas 15 tahun yang menghisap asap rokok setiap hari secara nasional sebesar 28,2%. Dan yang paling tinggi perokok Indonesia berada pada kelompok usia 25-64 tahun. Lalu bagaimana Sejarah awal penemuan rokok ini? Darimana dan siapa perokok pertama di dunia? Berikut artikelnya semoga bermanfaat.


Menurut salah satu sumber, Awal mula atau sejarah ditemukan rokok masih tidak jelas. Berdasarkan data searah, rokok berawal dari sebuah tradisi mengisap tembakau, membakar tembakau, dan mengunyah tembakau yang dilakukan oleh suku Maya, Aztec, dan Indian sejak 1000 tahun sebelum masehi.  Tradisi ini ditujukan sebagai media persahabatan dan persaudaraan ketika beberapa suku berbeda berkumpul, Rokokpun menjadi alat yang digunakan dalam ritual dengan tujuan pengobatan dan penyembuhan. Hingga Kru Colombus membawanya kedalam peradaban di Inggris serta perdagangan tembakau yang dumulai sejak tahun 1500an, Tembakau yang dipilih adalah tembakau virginia dan masih eksis hingga detik ini.


Manusia yang menghisap rokok untuk pertama kalinya adalah suku bangsa Indian di Amerika, mereka pergunakan hal tersebut untuk keperluan ritual seperti memuja dewa ataupun roh. Di abad ke 16, ketika bangsa Eropa menemukan benua Amerika sebagian dari penjelajah Eropa ikut serta mencoba menghidap rokok dan kemudian ia membawa tembakau tersebut ke Eropa. Kebiasaan merokok akhirnya mulai muncul di kalangan bangsawan-bangsawan Eropa. Di Eropa ini orang-orang yang merokok hanya dipergunakan untuk kesenangan semata-mata berbeda dengan bangsa Indian yang dipergunakan sebagai sarana ritual. Di abad 17 para pedagan Spanyol masuk ke Turki dan saat itu kebiasaan merokok sudah mulai masuk di negara-negara islam.

Pada sumber lain mengatakan bahwa penemuan rokok pertama kali adalah di abad ke 18 dimana pengemis dari Seville mulai memunguti  sisa-sisa cerutu yang ditinggalkan oleh pemuda-pemuda kayak di kota tersebut, Yang kemudian membungkus sisa-sisa tembakau tersebut dan ia nyalakan. Rokok pertama kali dihisap dan dapat dibuktikan dengan melihat pada tiga lukisan abad yang 18 yang dibuat oleh pelukis Francisco de Goya. Lukisan-luikisan tersebut diantaranya adalah
- La Cometa (layang-layang)
- La merienda en el Manzanares (Tamasya di Sungai Manzanares)
- El juego de la pelota pala (Peluru atau Bola dan Game pedal)

Penggunaan tembakau dalam bentuk rokok menjadi terus meningkat dan sangat populer selama dan setelah peperangan crimean. Faktor ini juga didukung oleh pengembangan dari tembakau yang berkualitas untuk rokok. Selama perang Dunia I dan II, Rokok sudah hal yang tidak asing bahkan di jatah kepada tentara. Hingga pada pertegnahan abad 20, kampanye kesehatan tentang efek kurang baik rokok mulai dan secara luas diperkenalkan. Kampanye ini mengenalkan tentang dampak buruk pemakaian rokok, yang dikenalkan dengan teks yang ada pada bungkus rokok.

Sumber :
http://indonesiaindonesia.com/
http://belajar-sampai-mati.blogspot.com/
http://ryanra.wordpress.com